Home / Tentang
Selayang Pandang
Kopindosat adalah Koperasi Pegawai PT Indosat, Tbk., yang didirikan pada tanggal 15 Agustus 1983 oleh pejabat dan karyawan Indoesat pada saat itu, dengan legalitas perusahaan sebagai berikut:
Akta Pendirian :
Nomor 1838/B.H/I tanggal 15 November 1984
Pengesahan :
Nomor 111/BLK/1984 tanggal 15 November 1984
Akte Perubahan Anggaran Dasar Terakhir :
Nomor 07 Tanggal 24 April 2018
Ijin Domisili :
Nomor 215/27.1 BU .1/31.74.04.1007 /-071.562/e/2018
SIUP :
Nomor 215/AC .1.7/31.74/-1824.27/e/2018
TDP :
Nomor 204/AC .3.7/31.74/-1824.27/e/2018
Kopindosat beranggotakan karyawan Indosat Group dan Kopindosat Group dan bersifat sukarela. Anggaota Kopindosat akan mendapatkan manfaat berupa layanan Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah, Toko penyedia kebutuhan sehari hari, kafe dan restoran dengan harga terjangkau dan produk bermutu. Selain itu, sebagai anggota akan mendapatkan Sisa Hasil Usaha SHU setiap tahunnya.
Visi
Menjadi Koperasi Terbaik Di Indonesia.
Misi
- Mengembangkan dan menyediakan produk, jasa, dan solusi inovatif berkualitas yang memberikan nilai terbaik bagi seluruh pemangku kepentingan.
- Memberikan hasil usaha yang kompetitif dan terus tumbuh untuk meningkatkan kesejahteraan seluruh pemangku kepentingan.
- Memberikan kesempatan kepada anggota untuk dapat berpartisipasi aktif dalam bisnis Kopindosat dan meningkatkan jiwa kewirausahaan.
Budaya Perusahaan
Sebagai koperasi modern, Kopindosat senantiasa membangun dan
menerapkan budaya perusahaan, yang diberi nama:
KOPINDOSAT MANTAP
- Melayani
- AmaNah
- TAnggap
- Produktif
Eksekutif Kopindosat
Sigit Kuntjahjo
Direktur Keuangan & Investasi
Baden Saprudin
Direktur Corporate Service & Regional
Wahono
Direktur Utama
Yumartono
Chief Commercial Officer
Pengawas Kopindosat
Muhammad Riduan
Ketua Pengawas
Wina Amelya Kartika
Anggota
Berdiri Kanan ke Kiri
Yuliadi Syarief
Anggota
Prastowo M Wibowo
Anggota
Andi Siswanto
Anggota
Dewan Pengawas Syariah
Ketua DPS
Anggota DPS
Struktur Perusahaan
Sertifikasi dan Kompetensi
- ISO 9001 : 2015
- ISO 27001 : 2013
- ISO 45001 : 2018
- Surat Ijin Usaha Jasa Kontruksi (SIUJK)
- Sertifikasi dan SBU Arsitektur
- Sertifikasi dan SBU Elektrikal dan Mekanikal
- Sertifikasi dan SBU Sipil
- Anggota Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN)
- Anggota GAPEKSINDO (Gabungan Pengusaha Kontruksi Indonesia)
- Anggota AP4K (Asosiasi Pengadaan Pemeliharaan Perlengkapan Pegawai dan Kantor)
- Anggota ASPANJI (Asosiasi Pengusaha Pengadaan Barang dan Jasa Indonesia)
- Anggota ASPEKMI (Asosiasi Pengusaha Komputer dan Telematika Indonesia)
- Anggota ARDIN (Asosiasi Pengadaan Barang dan Distributor Indonesia)
Penghargaan Kopindosat
Tahun 2007 :
- Koperasi Terbaik I Tingkat DKI Jakarta versi Dekopin diterbitkan oleh Majalah Pusat Informasi Perkoperasian (PIP).
- Penghargaan Koperasi terbaik II Tingkat Nasional versi Dekopin diterbitkan oleh Majalah Pusat Informasi Perkorperasian (PIP).
- Penghargaan Dealer Nasional untuk Program Komunitas yang bekerjasama dengan Dekopin.
Tahun 2008 :
- Penghargaan Dealer Terbaik Non-Cross Selling dari PT. Indosat Tbk.
- Penghargaan Koperasi Terbaik IV Tingkat Nasional versi Dekopin diterbitkan oleh Majalah Pusat Informasi Perkopersian (PIP).
- Penghargaan Koperasi Terbaik I Tingkat DKI Jakarta versi Dekopin yang diterbitkan oleh Majalah Pusat Informasi Perkopersian (PIP).
Tahun 2009 :
- Penghargaan sebagai Rekanan Bercitra Baik dalam Perfomansi Quick Reponse, Hard Work and Cooperative dari PT Huawei Tech Investment.
- Penghargaan dari PT. Huawei Tech Investment Sebagai Excellent Cooperation Tahun 2009.
- Penghargaan Wajib Pajak Berprestasi Kategori Pajak Reklame dari Pemda Purwakarta.
Tahun 2010 :
- Wajib Pajak Berprestasi Kategori Pajak Reklame dari Pemda Purwakarta Tahun 2010.
- Finalis UMKM Awards 2010 Dari Bank Syariah Mandiri.
Tahun 2012 :
- Penghargaan 100 Koperasi Besar Indonesia versi Majalah Peluang.
Tahun 2017 :
- Penghargaan Koperasi Skala Besar Nasional dari Kementerian Koperasi dan UKM Republik Indonesia.
- Penghargaan Koperasi Besar Indonesia dari Dinas Koperasi dan UMKM DKI Jakarta yang diterbitkan oleh Majalah Peluang.
- Penghargaan The Best Printing Performance Year 2017 dari Indosat Ooredoo.
Tahun 2018 :
- Penghargaan Koperasi Berprestasi Jenis Jasa dari Menteri Koperasi dan UKM Republik Indonesia.
- Penghargaan Koperasi Berprestasi dari Kepala Dinas Koperasi, UKM serta Perdagangan Provinsi DKI Jakarta.
- Penghargaan Koperasi Besar Indonesia dari Dinas Koperasi dan UKM DKI Jakarta yang diterbitkan oleh Majalah Peluang.
Tahun 2019 :
- Penghargaan The Best Partner dari PT. Indosat Ooredoo.
Tahun 2020 :
- Best Field Quality & EHS Compliance untuk kategori Turn Key Project Nasional dari PT Huawei Tech Investment.
Tahun 2021 :
- 100 Koperasi Skala Besar Nasional veersi Majalah Peluang
Tahun 2022 :
- 100 Koperasi Primer Terbaik Versi Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI)
- Koperasi Primer Terbaik Pencapaian Kinerja Unggul versi Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKPRI)
Anak Perusahaan
PT Persada
Perusahaan outsourcing yang melayani office service, techinal service, security service dan call center service.Klik untuk menuju web PT Persada
PT Kopindosat Tour and Travel
Melayani kebutuhan tiket perjalanan dan tour, pengurusan dokumen perjalanan, penyelenggaraan seminar, workshop dan company gathering.Klik untuk menuju web PT Kopindosat Tour and Travel
PT Mitra Bahana Pasifik Indonesia
Melayani kebutuhan penyewaan kapal khusus penggelaran kabel serat optik bawah laut.PT Jaringan Solusi Teknik
Melayani jasa-jasa teknis konstruksi dan instalasi menara seluler termasuk pemeliharaan dan perbaikan perangkat, site dan tenaga listrik, pengurusan perijinan, serta jasa konsultasi dan surveyor.Klik untuk menuju web PT Jaringan Solusi Teknik
Mengapa Bergabung dengan kami?
Visi dari Koperasi Pegawai PT. Indosat, Tbk (Kopindosat) adalah menjadi koperasi terbaik di Indonesia. Budaya perusahaan kami adalah bersifat dinamis dan kami juga menerapkan budaya Melayani, Amanah, Tanggap dan Produktif pada Koperasi Pegawai PT. Indosat, Tbk ( Kopindosat ). Di perusahaan kami untuk jenjang karir sangat terbuka bagi karyawan dengan performa yang bagus. Perusahaan kami mengadakan training internal dan juga training eksternal untuk para karyawan. Dan perusahaan kami juga mengadakan family gathering untuk mempererat kerjasama tim untuk mencapai visi dan misi perusahaan.
Lowongan yang tersedia
-
Tax Analyst
Responsibility:
- Menyusun dan melaporkan pajak
- Membuat mapping akun pajak dan ekualisasi pajak PPN dan PPh
- Menyusun PPh Badan
- Review perpajakan pusat dan wilayahKualifikasi:
- Minimal D3/S1 Akuntansi/Pajak
- Menguasai peraturan perpajakan Indonesia
- Memahami jurnal akuntansi dan proses penyusunan laporan keuangan
- Memahami pelaporan pajak melalui website pajak dan e-spt
- Menguasai microsoft office (Excel. word dan ppt)
- Komunikatif
Silahkan kirimkan lamaran ke email : recruitmentkopindosat@kopindosat.co.id
Subject: Tax Analyst_Nama Lengkap